Rabu, 22/08/2007 08:45 WIB
Universitas Manfaatkan Selokan untuk Akses Internet
Fino Yurio Kristo - detikinet
Jakarta - Koneksi internet melalui selokan atau got mungkin terdengar seperti omong kosong. Namun, University of Aberdeen, Skotlandia, berencana membangun jaringan internet ber-bandwith tinggi via selokan.
Seperti dikutip detikINET dari ITNews, Rabu (22/8/2007), universitas ini menyewa perusahaan H20 Networks untuk menyediakan jalur internet kapasitas besar melalui selokannya untuk jangka waktu sepuluh tahun mendatang.
Pilihan mereka memang tidak salah, sebab H20 Networks memang dikenal sebagai perusahaan yang memanfaatkan selokan di dataran Inggris Raya untuk membangun jaringan serat optik yang memungkinkan koneksi Internet bagi mereka yang mempunyai akses terbatas.
"Membuat kehidupan di universitas makin kondusif bagi mahasiswa adalah tujuan utama kami. Kami menginginkan akses Internet berbiaya efektif dengan bandwith yang sesuai, sehingga mahasiswa bisa memanfaatkannya untuk proyek tertentu atau menulis disertasi," sebut Garry Wardrope, manajer layanan jaringan di University of Aberdeen.
Cara ini merupakan alternatif ketika jaringan lama di universitas itu semakin padat sehingga sulit untuk ditambah kapasitasnya oleh penyedia layanan.
Layanan H20 Networks memungkinkan pihak universitas memanfaatkan selokannya untuk menciptakan sistem teknologi informasi yang aman dan jaringan telekomunikasi mereka sendiri. Hal ini bahkan dianggap lebih efektif daripada metode tradisional dengan menggali jalanan untuk membuat jalur jaringan internet.
Proses pekerjaannya pun dikatakan 80 persen lebih cepat ketimbang metode tradisional atau hanya dalam hitungan minggu saja.
( ash / ash )
Tidak ada komentar:
Posting Komentar